Kepel-FIK, Pembinaan Pariwisata Berbasis Kearifan Lokal Melalui Pengelolaan Olahraga dan Pariwisata Sepeda Gunung (Mountain Bike) di Panorama Kayu Kolek Nagari Tanjuang Haro Sikabu kabu Padang Panjang Kabupaten Lima Puluh Kota Sumatera Barat yang merupakan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan di Bamus Nagari Tanjuang Haro tanggal 21 Oktober 2020.

Kegiatan PKM ini dihadiri oleh perangkat nagari, pokdarwis, penggiat kerajinan dan masyarakat yang ikut mengelola pariwisata kayu kolek ini

Pembinaan ini disajikan materi mengenai pembinaan wisata yang di sampaikan oleh Dr. Anton Komaini, S.Si., M.Pd yang merupakan Pegampu mata kuliah sport tourism di Jurusan Ilmu Keolahragaan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Materi dilanjutkan dengan tema P3K yang disajikan oleh Vega Soniawan S.Pd M.Pd yang juga merupakn pengampu mata kuliah Penanggulangan Cedera di Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

kegiatan ini dilakukan oleh Irfan Arifianto S.Pd., M.Pd sebagai ketua Pelaksana, Romi Mardela, S.Pd M.Pd dan Dr. Roma Irawan M.Pd selaku anggota Pada pengabdian Masyarakat ini.

kegiatan ini diakhiri dengan FGD yang mengedepankan analisis SWOT, Strenght, Weakness, Threat, Opportunity, dengan analisis SWOT, kegiatan ini diharapkan bisa berkelanjutan, sehingga benar benar memaksimalkan wisata panorama kayu kolek, kegiatan ini berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan mengantisipasi COVID-19

Categories: News

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *